AKLAMASI, Hardianto Terpilih Sebagai Ketua IPSI Riau 2022-2026

Hardianto (kiri) Setelah Terpilih

www.riaupdate.com

PEKANBARU – Bertempat di Aula hotel Furaya jalan Sudirman Kota Pekanbaru berlangsung Musyawarah Provinsi Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Riau, Minggu 19/02/2022. Musyawarah Provinsi ini dihadiri pengurus pusat PB IPSI yaitu HR Bayu Syahjohan SE, SH, MBA (wasekjen) dan Alif Ramadhan (bidang organisasi).

Dalam kesempatan tersebut H. Irwan M,Si, yang memimpin IPSI Riau periode sebelumnya (2017- 2021) mengatakan, bahwa ia tidak ingin maju lagi disebabkan kesibukannya padat serta saat ini ia juga sudah berdomisili di Batam. Dalam laporan pertanggungjawabannya Irwan juga menyampaikan bahwa tidak banyak program yang berjalan disebabkan situasi nasional bahkan dunia sedang dalam keadaan Pandemi, untuk itu mayoritas peserta sidangpun menerima serta menyetujui laporan pertanggungjawaban tersebut.

Sidang yg dipimpin oleh Gusrizal (ketua), Riki (wakil) dan Muspiandi (sekretaris) menetapkan Hardianto sebagai ketua IPSI Riau secara Aklamasi, yang didukung oleh 10 suara Pengcap/Pengkot dari total 12 suara, dan 8 suara dari Perguruan Silat Provinsi, total keseluruhan suara dukungan untuk Hardianto berjumlah 18 suara.

Dalam kata sambutan Hardianto menyampaikan berterima kasih atas kepercayaan para pecinta silat terhadap diri nya. “Kami ingin membuat IPSI Riau lebih baik kedepannya dan menargetkan Emas sebanyak banyak nya di PON 2024 mendatang yang akan diadakan di Sumut-Aceh. Kita adalah terbaik, dan ada yang lebih baik dari kita. Kita jangan puas dengan terbaik saja, tetapi harus yang lebih baik dari yang terbaik”, kata Hardianto yang juga Wakil DPRD Riau dengan semangat.

Senada dengan itu Bayu Syahjohan (wasekjen pusat), “Saya berharap di bawah kepemimpinan Hardianto IPSI Riau lebih baik lagi dan mampu merangkul semua para insan silat untuk Riau yg Bermartabat”, jelas Bayu memberi semangat. (*indra)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.